HTC One X - Kualitas Kamera dan Sound Luar Biasa

Salah satu kemampuan dan fitur yang begitu disukai oleh pengguna handphone adalah kamera. Apalagi saat ini di era layanan data berkirim atau pun mengupload foto ke jejaring sosial seperti Facebook, Instagram, bahkan untuk berkirim gambar sudah lancar dan cepat lewat jaringan 3G, bahkan tarifnyapun tak mahal seperti waktu lalu.

HTC One X yang hadir di Indonesia memiliki kemampuan kamera yang berkemampuan pixel 8 MP yang dilengkapi teknologi Image Sense dan wide apertuef 2.0 menjadi begitu luar biasa. Bahkan untuk menunjang
kinerja handphone ini prosesor quad core telah dibenamkan di HTC One X. Tak ketinggalan Beats Audio, fitur tata suara yang ciamik untuk sebuah handphone. Bagaimana sih keunggulan handphone yang bertagline “Amazing Camera Authentic Sound” ini ? Mari kita telusuri.

DESAIN

Desain HTC One X terbilang unik. Bila dilihat dari depan, tampak biasa seperti handphone pada ummnya. Namun bila dari samping, bagian belakang bodi yang berwarna putih melengkung,. Seakan-akan menyelimuti dan melindungi bagian depan.

Dimensi handphone ini 134.4 x 69.9 x 8.9 mm dengan bobot 130 gram. Untuk rata-rata orang Indonesia, sepertinya agak kegedean. Apalagi bagi yang terbiasa menggunakan device dengan ukuran yang lebih kecil. Namun begitu, kita bisa memegangnya dengan nyaman karena tidak licin saat digenggam.

Terbuat dari bahan dasar polikarbonat, menjadikan bodi handphone kuat, tahan lama dan tak mudah retak. Baterai menyatu dengan bodi, hingga baterai tak bisa dilepas. Termasuk tak memiliki slot untuk microSD. Sedangkan slot untuk SIM Card terletak dibagian belakang atas sebelah kamera sedikit tersembunyi.

Bagian muka terdapat layar sentuh (touchscreen) Super IPS LCD2 ukuran 4.7 inci dengan resolusi layar 720 x 1280 piksel, kerapatan 312 piksel per inci. Ini membuat tampilan layar terlihat jelas dan sangat tajam. Sudah terpasang Gorilla Glass, sebuah teknologi anti gores. Tak ada tombol apapun kecuali Tombol Back, Tombol Home, dan Multitasking. Sementara bagian atasnya handphone terdapat deretan lubang speaker yang mengeluarkan suara jernih saat bertelepon.

Dibagian belakang henpon HTC One X terdapat sebuah lensa yang menonjol yang merupakan fitur andalan dari handphone ini. Adapun di sisi atas terdapat tombol power on/off, lubang headphone 3,5 mm, dan slot microSIM. Sedangkan konektivitas micro USB diletakkan di sisi kanan. Untuk tombol pengatur volume di sisi kiri.

FITUR

Bagi Anda yang menggemari dunia fotografi, HTC One X bisa jadi pemuas hobi Anda. Betapa tidak. Kamera berkapasitas 8 MP, 3264 x 2448 pixel, autofocus, LED flash (utama) | 1,3 MP, 720p (sekunder) dan wide aperture F 2.0. menjadikan handphone ini sangat asik untuk menghasilkan foto yang jempol.

Memiliki kemampuan menyala dalam waktu 0,7 detik dan delay antar shoter hingga 0,2 menjadikan handphone ini menjadi kamera tercepat yang pernah diciptakan. Sangat pas untuk mendapatkan momen langka dan foto candid dalam mengabadikan hasil foto. Bahkan untuk membuat video, bisa menggunakan Video Record 720p@30fps.

Karena kemampuan kameranya yang jempol handphone ini dijuluki “Amazing camera”. foto yang dihasilkan One X sangat mengagumkan yang memiliki kualitas terbaik dari foto yang dihasilkan sebuah handphone.

Ditambah, teknologi SmartFlash, menjadikan jepretan One X hasil objek yang bagus di tempat minim cahaya, baik itu indoor atau malam hari. Tak hanya itu, dengan Enhanced High Dynamic Range (HDR), foto dengan objek melawan cahaya matahari atau backlight bisa direduksi kegelapannya.

Keunggulan lain yang ada di HTC One X adalah fitur Beats Audio. Yakni sistem tata suara yang dikembangkan oleh perusahaan milik rapper terkenal Dr Dre, Beats Electronics. Beats Audio menimbulkan efek suara yang jernih.Tidak pecah, walaupun volume suara digeser hingga mentok di sudut paling tinggi. Baik saat memutar music, memainkan game dan juga memutar video. Untuk radio, harus menggunakan headset, bila ingin mendengarkannya, karena headset berfungsi juga sebagai antena.

HTC One X menyediakan memori internal 32 GB. Lumayan besar untuk penggunaan normal. Namun jika belum cukup, HTC menawarkan penyimpanan melalui Cloud Dropbox dengan kapasitas hingga 25 GB. Jangan khawatir. Ini gratis kok untuk 2 tahun. Makanya handphone ini tak memiliki slot eksternal memori. Ada fitur lain yang unik yakni HTC Car. Fitur ini didesain untuk pengguna saat di dalam mobil. Namun, kehadirannya dibuat sedemikian rupa hingga tidak mengganggu konsentrasi pengemudi. Beberapa ikon dibuat besar. Ini memudahkan untuk disentuh meski pengguna dalam posisi mengemudi. Di dalam fitur ini ada
aplikasi Phone untuk nelpon. Aplikasi Music untuk mendengarkan music dan HTC Location, semacam GPS untuk membantu pengemudi menentukan arah.

KINERJA

Adanya prosesor quadcore 1,5 GHz dari Nvidia Tegra 3 yang digunakan, menjadikan performa One X terbilang superior. Apalagi smartphone ini juga menggunakan RAM 1 GB dan GPU ULP GeForce, hingga menghasilkan kinerja pada performa grafis yang mumpuni.

Berpadu dengan teknologi Sense 4 dari HTC, kemampuannya semakin yahud. Proses data berjalan cepat tanpa gangguan. Tidak ada masalah berarti saat menjalankan aplikasi yang terbilang berat seperti saat memainkan game dan memutar atau streaming video.

OS Ice Cream Sandwich yang digunakan HTC One X juga memudahkan pengguna untuk melakukan multitasking. Artinya, bisa membuka lebih dari satu aplikasi secara bersamaan. Jika sedang membuka suatu aplikasi, aplikasi yang lainnya pun juga bisa dibuka, tanpa harus menutup aplikasi terdahulu, dengan hanya menekan satu tombol multitasking.

Untuk konektivitas, One X dilengkapi dengan Near Field Communication, WiFi, port micro-US B, DLNA , Bluetooth 4.0. Jadi bisa memanfaatkan jaringan internet gratis yang biasanya sudah tersedia di tempat-tempat
umum semacam mall ataupun taman kota. HTC One X menggunakan baterai Li-Po 1800 mAh. Kekuatannya mampu menyangga handphone ini tetap on selama sehari semalam untuk penggunaan normal.

Spesifikasi

Jaringan : GS M 850/900/1800/1900
(2G), HSDPA
850/900/1700/1900/2100 (3G)
Dimensi : 134,4 x 69,9 x 8,9 mm
Berat : 130 gram
Layar : 4,7 inch, Super IPS LCD2, 720
x 1280 p.
Kamera
: Utama 8 MP dan sekunder 1,3
di bagian depan.
Memori
: I nternal 32 MB
Konektivitas : N FC, Wi-Fi, Bluetooth v4.0 with
A2DP, microUSB v2.0.
OS : Android OS, v4.0.3 (Ice Cream
Sandwich)
Fitur : via Java MIDP emulator, MicroSIM card support only,
Beats Audio, Active noise cancellation with dedicated mic -
TV-out (via MHL A/V link), SNS integration, Google Search,
Maps, Gmail, YouTube, Calendar, Google Talk - Document viewer-editor,
Voice memo/dial/commands, Predictive text input,
Video Record 720p@30fps. Browser HTML, Adobe Flash
Memori : 32GB (internal), tanpa slot
eksternal / RA M 1 GB
Baterai : S tandard battery, Li-Po 1800 mAh

Tidak ada komentar:

Posting Komentar