HTC Desire X, Fitur Mewah di Kelas Menengah

HTC kembali mengenalkan handphone pintar berbasis Android yang akan menyasar kelas menengah, yaitu Desire X. Kini HTC tak lagi setengah-setengah dengan produk kelas menengahnya, simak saja Desire X yang dilengkapi sejumlah fitur-fitur kelas atas, beberapanya adalah prosesor berkecepatan tinggi dan layar dengan resolusi tinggi.

Hal ini memang sudah seharusnya dilakukan HTC, mengingat kini persaingan kelas menengah semakin memanas dengan hadirnya produkproduk harga miring tapi mengusung fitur yang lengkap. Seperti apa sajian lengkap Desire X? Baca review-nya berikut ini.

DESAIN
Bentuk tubuh Desire X masih serupa dengan konsep desain produk HTC baru lain. HTC membuat handphone ini tampil simpel namun tetap terlihat elegan. Desire X memiliki desain yang kompak dan tipis, sehingga sangat nyaman saat dibawa-bawa. Layar berukuran 4 inci tampak memenuhi bagian depan Desire X. Layar ini ditemani tiga tombol pintas di bawahnya. Jika diperhatikan, sekilas Desire X memiliki kesamaan dengan HTC One X, hanya saja Desire X lebih kecil, tapi dari sisi desain sangat mirip.

FITUR
Desire X mengusung OS Android 4.0 Ice Cream Sandwich yang akan didukung prosesor dual-core racikan Qualcomm, yaitu Snapdragon dengan clock speed 1GHz. Untuk layarnya, Desire X menggunakan layar sentuh kapasitif yang mampu menampilkan 16 juta warna dengan resolusi 480 x 800 pixel.

Desire X memiliki dukungan fitur multimedia yang cukup lengkap, mulai dari teknologi Beats Audio dan kamera beresolusi 5 megapixel. Kapasitas penyimpanannya pun cukup lega dengan hadirnya memori internal 4GB plus slot kartu microSD yang dapat menampung memori hingga 32GB.

Untuk fitur koneksi internet, Desire X hadir dengan sajian yang lengkap. Handphone ini telah mendukung teknologi HSDPA, HSUPA, EDGE, GPRS, dan WiFi. Memanfaatkan amunisi koneksi internet yang lengkap, handphone ini dibekali sejumlah aplikasi menarik. 

Diantaranya Dropbox yang memungkinkan ada menyimpan data dengan bonus layanan penyimpanan data hingga 25GB. Untuk melayani semua aktivitasnya handphone ini mengusung baterai lithium ion berkapasitas 1650 mAh.

KINERJA
Kehadiran prosesor dual-core 1GHz di Desire X terbukti mampu menghadirkan pengalaman kinerja yang cepat dan stabil. Dari sisi kinerja secara umum, kemampuan Desire X beda-beda tipis dengan produk HTC kelas atas, seperti One X dan One S. 

Perbedaan hanya terasa di fitur - fitur tertentu, seperti kualitas kamera. Bahkan dari sisi kualitas tampilan layar, Desire X sangat memuaskan dan bisa dibilang memiliki tingkat kualitas yang beda tipis dari layar One X. Makin lengkap, kamera 5 megapixel Desire X kini juga mampu merekam video berkualitas HD 480p.

SPESIFIKASI
Jaringan : GSM 850 / 900 / 1800 / 1900, HSDPA 900 / 2100, HSDPA 850 / 2100
Dimensi : 118.5 x 62.3 x 9.3 mm
Berat : 114 gram
Layar : TFT capacitive touchscreen 16 juta warna, 400 x 800 pixel, 4 inci
Kamera : 5 megapixel, geo-tagging, Video recording HD 480p
OS : Android 4.0 Ice Cream Sandwich
Prosesor : Qualcomm Snapdragon 1 GHz, RAM
Memori : I nternal 4GB, Slot kartu MicroSD
Fitur : HSDPA, EDGE, GPRS, WiFi, Bluetooth, MicroUSB, Music player, Video player, Adobe Flash, Sense UI, Beat Audio enhancement, Radio FM, A-GPS, Dropbox (25GB)
Baterai : Lithium ion 1650 mAh


Tidak ada komentar:

Posting Komentar